PANGKALPINANG - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, dr. Andri Nurtito, MARS mengungkapkan bahwa data dan informasi kesehatan sebagai salah satu sumber daya strategis bagi organisasi. Hal ini disampaikannya saat membuka Pertemuan Validasi Data Kesehatan Provinsi dan Kabupaten/Kota di Hotel Sun pada Kamis (10/10/2024).
"Data dan informasi merupakan sumber daya yang sangat strategis bagi organisasi," tutur Andri.
Selain sebagai bahan pengambilan keputusan, lanjutnya, ketersediaan data dan informasi yang akurat, tepat, serta terkini menggambarkan performa manajemen suatu organisasi.
"Memang tidak bisa dipungkiri bahwa proses pengumpulan data kesehatan dari kabupaten/kota dalam penyusunan data profil kesehatan masih menemui beberapa kendala," lanjutnya.
"Oleh karena itu, diharapkan dapat diperoleh solusi dan kesepakatan untuk meningkatkan kesadaran kita akan pentingnya ketersediaan data dan informasi kesehatan daerah yang berkualitas dan dapat dipertanggungjawabkan," jelasnya.
Dalam pertemuan yang dihadiri oleh pengelola data dinas kesehatan provinsi dan kabupaten/kota se-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ini, Andri menjelaskan bahwa indikator hasil kinerja pembangunan kesehatan adalah adanya profil kesehatan provinsi dan kabupaten/kota.
"Untuk meningkatkan kualitas pencapaian indikator tersebut, diperlukan sistem informasi kesehatan yang terintegrasi. Adanya penyamaan persepsi alur pelaporan dan pengelolaan data program, termasuk penyamaan persepsi definisi operasional keseragaman form laporan dan mengoptimalkan sistem informasi kesehatan online," ujarnya.
Menurut Andri, profil kesehatan yang kita susun setiap tahun menyajikan berbagai data dan informasi yang relatif komprehensif.
"Data dan informasi tersebut diperoleh melalui penyelenggaraan sistem informasi kesehatan, baik dari fasilitas pelayanan kesehatan, unit kesehatan lainnya, sektor terkait, maupun hasil survei," jelasnya.
"Namun demikian, data yang telah terkumpul dari berbagai sumber tersebut masih perlu dicermati dan diverifikasi sehingga dihasilkan data dan infromasi kesehatan yang akurat, tepat, dan valid sebagai dasar pengambilan keputusan.
"Kami menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya pada kabupaten/kota yang berperan aktif menyusun profil kesehatan kabupaten/kota sehingga menjadi sumber Profil Kesehatan Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2022 yang lalu," pungkas Andri.