Pramuka Kwarcab Belitung Terpilih sebagai Peserta JOTA 2016

Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Belitung terpilih sebagai peserta yang mewakili Gerakan Pramuka Kwartir Daerah (Kwarda) Bangka Belitung dalam kegiatan Jamboree On The Air (JOTA) 2016. Kegiatan ini merupakan wadah silaturahmi di udara bagi anggota pramuka se Indonesia dan mancanegara dengan menggunakan perangkat radio. JOTA kali ini merupakan penyelenggaraan yang ke 79 untuk skala nasional (Jamnas) dan ke 59 untuk tingkat international.

 

Kwarcab Belitung terpilih sebagai peserta JOTA tahun ini atas dasar surat edaran dari Kwartir Nasional. Yang mana kwarda, kwarcab, kwaran maupun gugus depan tiap daerah dapat terpilih sebagai peserta jika memiliki kerjasama dengan organisasi radio amatir (ORARI) di daerahnya masing-masing. Berdasarkan penilaian tersebut kwarcab Belitung dinilai layak untuk menjadi wakil Bangka Belitung dalam kegiatan yang cukup ditunggu-tunggu para pengiat pramuka ini.

 

JOTA berlangsung selama tiga hari terhitung sejak jumat (14/10) lalu. Dan hingga saat ini terpantau sebanyak 27 peserta yang sudah ikut mengudara. Sedangkan untuk total keseluruhan peserta yang mengikuti jamboree baru dapat diketahui pada puncaknya di hari minggu (16/10).

 

Selain silaturahmi kegiatan ini bertujuan untuk saling bertukar informasi tentang kegiatan apa yang sedang dan akan setiap penggiat pramuka di seluruh dunia pada wilayahnya masing-masing

Penulis: 
Humas Setda Kabupaten Belitung
Sumber: 
Humas Setda Kabupaten Belitung

Artikel

04/12/2023 | Tim Media Dinkes Babel
27/04/2023 | Tim Media Dinkes Babel
14/04/2023 | Tim Media Dinkes Babel
24/02/2023 | Tim Media Dinkes Babel
24/02/2023 | Ns. Rita Nopriyanti, S,Kep
16/02/2021 | Ns. Malinda Listari, S.Kep
31/12/2018 | Zulfikri Tabrani, SKM | Pembimbing Kesehatan Kerja Muda
20/09/2022 | Nelly Bastina, S.Kep